Kompetensi Lulusan

No Deskripsi Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)
ASPEK SIKAP (S)
S1 Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan menunjukkan sikap religius
S2 Memiliki nilai moral, etika, kemanusiaan, nasionalisme, dan berkepribadian Islami supaya dapat berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan
S3 Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara.
S4 Memiliki kemampuan kepemimpinan di bidang keahliannya.
S5 Menginternalisasikan nilai, norma, dan etika akademik dalam dunia kerja.
S6 Mengimplementasikan semangat kewirausahaan dalam kehidupan sehari-hari.
S7 Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, serta pendapat/temuan original orang lain
ASPEK PENGETAHUAN (P)
P1  Menguasai konsep-konsep dasar kebahasaan, kesastraan, dan kebudayaan Indonesia.
P2 Menguasai prinsip-prinsip penelitian bahasa, sastra dan budaya Indonesia.
P3 Menguasai konsep pengembangan dan penerapan teori ilmu bahasa, sastra dan budaya Indonesia.
P4 Menguasai konsep kewirausahaan dalam bidang bahasa, sastra, dan budaya Indonesia.
KETERAMPILAN UMUM (KU)
KU 1 Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis,  inovatif dan humanis  dalam konteks pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan dan/atau teknologi sesuai dengan bidang keahliannya.
KU 2 Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu dan terukur
KU 3 Mampu mengkaji dan menyusun deskripsi hasil kajian tugas akhir dalam bentuk  skripsi laporan penelitian, skripsi jurnal akademik
KU 4 Memiliki kemampuan berkomunikasi dan menguasai teknologi informasi untuk mendukung bidang keahliannya.
KU 5 Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian masalah di bidang keahiliannya berdasarkan hasil analisis informasi dan data
KU 6 Mampu mengembangkan dan memelihara jaringan kerja dengan sejawat, kolega, di dalam maupun di luar lembaganya
KU 7 Mampu bertanggungjawab atas pencapaian hasil kerja kelompok terhadap penyelesaian pekerjaan yang menjadi tanggung jawabnya
KU 8 Mampu mendokumentasikan data dan menjamin kesahihan serta mencegah plagiasi
ASPEK KETERAMPILAN KHUSUS
KK1 Mampu mengimplementasikan nilai-nilai keislaman dan kemuhammadiyahan dalam aktivitas sehari-hari.
KK2  Mampu menerapkan  teori linguistic, sastra, dan budaya dalam analisis kebahasaan, kesastraan dan kebudayaan.
KK3 Mampu mengaplikasikan teori-teori interdisipliner dalam bidang linguistik, sastra, dan budaya untuk mendapatkan kajian yang mendalam dan komprehensif
KK4  Mampu mengapresiasi bahasa, sastra, dan budaya Indonesia.
KK5 Mampu mengimplementasikan kemampuan bahasa, sastra, dan budaya dalam berbagai media.
KK6 Mampu mengaplikasikan dan memanfaatkan teori-teori dasar tentang jurnalistik dalam praktik jurnalisme
KK7 Mampu mengaplikasikan dan memanfaatkan teori-teori dasar tentang BIPA dalam praktik pembelajaran

.

Kampus 4 (Kampus Utama)

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan Banguntapan Bantul Yogyakarta 55166
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Faximille : 0274-564604
Email : prodi[at]idlitera.uad.ac.id

Lokasi Kami

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960